Faktaberita.id – Sukabumi. Aksi cepat dan sigap dilakukan Bripka Samsu Rizal, petugas SIM Keliling Sat Lantas Polres Sukabumi Kota, saat mengevakuasi seorang perempuan yang ditemukan pingsan di kawasan Danalaga, Kota Sukabumi, Sabtu (8/11/2025).
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, tepat setelah pelayanan SIM Keliling ditutup. Saat sedang membereskan peralatan, Bripka Samsu didatangi seorang pemilik ruko yang meminta bantuan karena ada seorang ibu tiba-tiba jatuh pingsan di sekitar lokasi.
Benar saja, sesampainya di tempat kejadian Bripka Samsu menemukan seorang perempuan dalam kondisi tidak sadarkan diri. Dari keterangan seorang pria yang berada di lokasi, diketahui korban bernama Widia (45), warga Bekasi yang bekerja di Sukabumi sebagai perawat lansia.
Melihat kondisinya yang mengkhawatirkan, Bripka Samsu berinisiatif membawa korban ke rumah sakit. Namun, mobil SIM Keliling tidak memungkinkan dipakai untuk evakuasi medis. Saat itu, ia melihat sebuah ambulans Puskesmas Lembursitu yang tengah terparkir di sebuah toko percetakan untuk proses penggantian stiker.
Bripka Samsu lalu mendatangi toko tersebut untuk menanyakan keberadaan sopir ambulans. Pemilik toko menjelaskan bahwa karena mobil sedang dikerjakan, tidak ada sopir berjaga dan hanya kunci ambulans yang dititipkan di toko.
Dalam situasi darurat itu, Bripka Samsu mengambil keputusan untuk meminjam kunci dan mengemudikan sendiri ambulans tersebut. Ia kemudian membawa korban ke RS Al-Mulk Kota Sukabumi agar segera mendapat penanganan medis.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, korban mengalami sakit usus buntu akut dan harus menjalani operasi segera. Karena korban tidak membawa identitas, Bripka Samsu menghubungi seorang pria bernama Wahyu—yang mengaku sebagai sahabat korban—untuk membantu menghubungi pihak keluarga.
Sekitar pukul 17.00 WIB, keluarga akhirnya berhasil dihubungi dan kondisi korban dapat tertangani dengan baik.
Bripka Samsu menyampaikan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, khususnya Puskesmas Lembursitu, atas penggunaan ambulans dalam keadaan darurat, serta kepada pihak RS Al-Mulk yang sigap menangani pasien gawat darurat tersebut.
“Ini murni atas dasar kemanusiaan. Saat melihat seseorang dalam kondisi darurat, saya merasa wajib membantu semampu yang saya bisa. Alhamdulillah ibu tersebut kini sudah tertangani,” ujar Bripka Samsu Rizal.
Aksi cepat Bripka Samsu ini mendapat apresiasi warga sekitar dan menjadi contoh nyata hadirnya polisi dalam memberi pelayanan humanis di tengah masyarakat.
